10+ Cara Menulis Artikel Menggunakan Teknik SEO

Tehnik Penulisan SEO

Menulis artikel yang baik untuk pembaca tidaklah cukup, Anda juga perlu menggunakan teknik SEO dalam penulisan Anda Sehingga website Anda menjadi lebih mudah berada di peringkat nomor satu di halaman pertama Google. Dengan bantuan Teknik SEO, mesin pencari seperti Google akan lebih mudah membaca tulisan Anda dan tentunya akan banyak pengunjung yang datang ke website Anda.

Lalu, bagaimana caranya? Untuk mendapatkan peringkat pertama Google tentunya Anda harus menggunakan sebuah teknik yaitu SEO. Sebelum mempelajari cara menulis menggunakan teknik SEO, ada baiknya anda mempelajari sedikit mengenai pemahaman dasar dalam SEO.

Berikut ini beberapa cara membuat artikel menggunakan teknik SEO yang dapat Anda terapkan dalam artikel Anda.

Tentukan Keyword yang Tepat

Pertama, sebelum Anda mulai untuk menulis artikel, sebaiknya tentukan terlebih dahulu kata kunci yang akan Anda gunakan. Anda bisa memilih kata kunci berdasarkan dari jumlah pencarian dan jumlah persaingan di Google. Kata kunci dengan volume pencarian besar berarti kata kunci tersebut banyak dicari oleh pengguna. Jadi, jika Anda menggunakan kata kunci tersebut, bisa jadi artikel Anda akan memiliki potensi menarik minat pengunjung.

Namun, Anda juga bisa menggunakan kata kunci dengan volume pencarian kecil untuk mendapatkan peringkat teratas di Google. Ada beberapa tools online yang bisa Anda gunakan untuk mencari kata kunci yang sesuai, seperti Google trends, Ahrefs, Ubersuggest, dan lain sebagainya.

Judul dengan Keyword Full

Lalu, setelah Anda berhasil menentukan kata kuncinya, langkah berikutnya adalah menentukan judul yang akan digunakan. Judul artikel harus mengandung kata kunci yang Anda bidik. Jangan pernah asal-asalan memberi judul di artikel tanpa menggunakan aturan SEO On Page.

Utamakan kata kunci berada 100% di dalam judul artikel Anda agar pengunjung yang sedang mencari kata kunci tersebut langsung menemukan artikel Anda. Jangan buat judul terlalu kaku, buatlah sekreatif mungkin tanpa merusak susunan kata kunci yang digunakan.

Perhatikan Panjang Artikel

Ada beberapa pendapat yang mengatakan tentang berapa panjang artikel yang tepat agar sesuai dengan teknik SEO. Salah satu plugin SEO terbaik yaitu Yoast menyarankan panjang artikel minimal 300 kata supaya Google dapat memahami topik yang sedang Anda bahas. Namun, Anda juga bisa setidaknya membuat artikel dengan rata-rata panjang 1000 sampai 2500 kata. Mengapa begitu?

  • Pertama, karena artikel yang panjang biasanya akan mempunyai penjelasan yang lengkap, sehingga dapat memberikan manfaat lebih ke pembacanya.
  • Kedua, artikel yang panjang dan SEO friendly biasanya cenderung mempunyai lebih banyak heading, gambar, atau link baik internal ataupun eksternal link, sehingga artikel akan lebih terlihat rapi dan terstruktur. Artikel panjang biasanya juga memiliki informasi yang lebih lengkap dan pastikan artikel Anda relevan. Sehingga artikel Anda bisa sangat mudah menempati peringkat pertama hasil pencarian.

Perbanyak Menggunakan Kata Sambung

Cara berikutnya adalah dengan memperbanyak dalam menggunakan kata sambung. Yap, seperti dari namanya, kata sambung merupakan kata yang menghubungkan antar kalimat atau paragraf. Google lebih menyukai penggunaan kata sambung yang banyak karena hal itu akan menunjukkan bahwa artikel Anda mudah dipahami dan dibaca oleh para pembaca. Contoh beberapa kata sambung yang dapat Anda gunakan, yaitu:

  • Kata sambung pertentangan: namun, tapi, tetapi, sebaliknya, sedangkan
  • Kata sambung pembenaran: hanya, melainkan
  • Kata sambung penegasan: lagipula, jangankan, bahkan, malahan
  • Kata sambung batasan: kecuali, hanya
  • Kata sambung urutan: lalu, kemudian, selanjutnya
  • Kata sambung persamaan: bahwa, yakni, ialah, adalah
  • Kata sambung penyimpulan: karena itu, jadi, oleh sebab itu

Jumlah Keyword

Untuk menentukan jumlah kata kunci, Anda bisa melihat rekomendasi yang diberikan Yoast, yaitu 2,5% hingga 3% dari jumlah seluruh kata dalam artikel. Jadi, jika artikel Anda terdapat 1000 kata, maka 2,5% dari 1000 kata adalah 25. Maka Anda harus memasukkan 25 kata untuk keyword di artikel yang Anda tulis

Gunakan Paragraf Singkat

Dalam membuat paragraf di dalam artikel Anda, usahakan dibuat secara singkat agar pembaca nyaman membacanya. Umumnya tiga kalimat dalam satu paragraf sudah cukup untuk menyampaikan penjelasan dengan baik.

Ada riset yang mengatakan bahwa, pembaca artikel online biasanya cenderung tidak membaca kata per kata, tetapi hanya melakukan scanning berpola huruf “F” (F-Shaped Pattern). Para pembaca biasanya akan membaca bagian pembuka secara full, kemudian melakukan scanning kata atau kalimat yang menarik secara vertikal. Begitu seterusnya, sampai di akhir artikel. Maka dari itu, dengan membuat maksimal tiga kalimat setiap paragraf, maka pembaca akan

  • Lebih mudah menemukan kata atau kalimat yang dibutuhkan.
  • Lebih santai ketika memahami penjelasan.

Gunakan Heading dan Subheading

Heading merupakan judul dari bagian artikel yang menguraikan sebuah informasi tertentu. Dalam artikel SEO, penggunaan heading sangatlah penting. Mengapa? Karena pembaca bisa lebih mudah mendapatkan garis besar atau pokok bahasan pada artikel Anda. Terutama, untuk mereka yang lebih sering melakukan scanning informasi di artikel.

Selain itu, Google juga lebih suka dengan artikel yang struktur dengan baik. Maka tidak heran, artikel yang mempunyai struktur jelas dan sesuai minat pembaca akan mendapatkan featured snippets “ranking 0”. Bila memungkinakan, Anda bisa memasukkan keyword pada heading

Gunakan Link Internal dan Eksternal

Link Internal adalah link dari satu halaman ke halaman lain dalam sebuah website yang sama. Link internal berfungsi untuk membantu para pembaca mendapatkan informasi lain di website Anda yang masih berhubungan dengan topik artikel yang sedang dibaca.

Sedangkan link ekstenal adalah link yang menunjukkan referensi ke halaman website lainnya. Link eksternal dapat digunakan sebagai sumber untuk memperkuat penjelasan, sehingga dapat meyakinkan para pembacanya.

Optimasi Gambar

Membuat artikel SEO tentunya harus ada konten visual yang disajikan di dalamnya. Akan tetapi, Anda tidak bisa hanya memasukkan gambar begitu saja, Anda harus melakukan optimasi pada gambar tersebut. Mengapa? Karena dapat mengemat sumber daya penyimpanan, sehingga loading website menjadi lebih cepat, dan pengunjung menjadi lebih nyaman.

Optimasi gambar yang bisa Anda lakukan seperti memberi nama file yang tepat dan sesuai, menggunakan format gambar yang sesuai dengan jenis gambar yang Anda gunakan, kompres gambar tanpa menurunkan kualitas gambar

Meta Deskripsi

Ketika anda menulis Artikel menggunakan teknik SEO, penggunaan meta deskripsi sangatlah penting. Apa itu meta deskripsi? Meta Deskripsi adalah cuplikan tentang artikel Anda yang panjangnya hanya sekitar 20 – 30 kata yang berisi rangkuman tentang konten dari website Anda. Buatlah meta deskripsi yang menarik, namun tetap menggunakan teknik SEO. Semakin menarik meta deskripsi Anda, maka akan semakin besar pula potensi dibuka oleh pembaca.

Pastikan Tidak Ada Kesalahan Penulisan

Cara menulis yang terakhir adalah pastikan tidak ada kesalahan penulisan di dalam artikel Anda. Contohnya, typo, penggunaan tanda baca yang tidak tepat, serta tata bahasa yang salah. Karena kesalahan penulisan dapat merusak experience si pembaca dan menurunkan kualitas artikel Anda.

Jika terdapat banyak kesalahan penulisan pada artikel Anda, maka artikel Anda akan terlihat kurang profesional sehingga akan menurunkan kredibilitas Anda. Oleh karena itu, sebelum diterbitkan selalu cek kembali artikel Anda dengan teliti.

Demikianlah beberapa cara dalam Menulis Artikel Menggunakan Teknik SEO yang bisa Anda terapkan pada artikel Anda. Silahkan mencoba teknik SEO diatas dalam website/blog anda, Selamat menulis!

Silahkan baca artikel seputar digital marketing lainya blog ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *